Makanan Makanan Tradisional

Makanan Tradisional

Makanan tradisional ini bukan hanya makanan dengan resep yang diturunkan dari nenek moyang.

Jadi makanan tradisional merupakan identitas suatu daerah yang bahkan menjadi daya tarik dari setiap daerah.

Setiap makanan tradisional tentu akan memiliki ciri yang berbeda pada setiap daerah.

Hal ini bisa terjadi karena adanya perbedaan sumber daya alam yang dimiliki.

Namun ciri khas yang paling terkenal pada makanan tradisional di Indonesia adalah banyaknya bumbu berupa rempah.

Indonesia dengan tanahnya yang subur memiliki banyak rempah-rempah yang beragam.

Karena banyak makanan khas tiap daerah memiliki rasa yang kuat dari rempah yang digunakan.

Dengan ciri berupa rempah yang kuat, beragam makanan tradisional ini juga menjadi identitas bangsa Indonesia, lo.

Bahkan makanan tradisional di Indonesia ini sudah banyak dikenal oleh banyak orang dari negara lain.

Berikut akan disebutkan beberapa jenis makanan tradisional yang terkenal beserta penjelasan singkat.

Macam-macam Makanan Tradisional

1.Rawon

Makanan tradisional pertama adalah rawon yang merupakan makanan khas dari Kota Surabaya.Makanan ini mirip dengan sup daging namun memiliki kuah berwarna hitam pekat.Walau terlihat gelap pada kuahnya karena buah kluwak,makanan ini memiliki cita rasa yang khas.



2. Mie Aceh

mie aceh

Mie Aceh merupakan mie pedas khas Aceh. Bahan utama yang digunakan untuk mie tradisional ini yaitu mie kuning atau mie telor. Mie aceh disajikan dengan irisan daging kambing atau sapi, namun juga ada yang mengkombinasikan dengan makanan laut seperti kepiting, udang atau cumi. Mie ini disajikan bersama sup kari yang gurih dan pedas.

Mie Aceh tersedia dalam tiga jenis antara lain, mie Aceh setengah basah, mie Aceh goreng atau kering dan mie Aceh kuah atau sup. Biasanya dalam penyajiannya ditaburi dengan bawang goreng, emping, mentimun, potongan bawang merah dan perasan air jeruk nipis.

3. Kue Serabi

Kue Serabi
Kue serabi merupakan salah satu makanan tradisional yang sangat populer dan banyak diminati. Beberapa daerah mengklaim makanan yang satu ini sebagai makanan khas daerahnya, namun kue serabi yang cukup dikenal saat ini yaitu dari Kota Bandung. Meskipun kue ini dapat ditemukan di berbagai kota besar diseluruh nusantara.

maka dari itu kita harus bangga memiliki warisan kuliner nusantara yang terjaga dan tidak mengalahkan makanan-makanan modern. Kue serabi dibuat dari tepung beras yang dicampur dengan santan. Hal yang menarik dari kue ini yaitu cara memasaknya secara tradisional dengan cara dibakar di atas tungku menggunakan wajan tanah liat.

Para penjual serabi masih mempertahankan cara tradisional tersebut hingga sampai saat ini. Dengan memasak menggunakan anglo, maka menghasilkan rasa yang gurih dan lezat. Kue ini memiliki bentuk bundar pipih dan memiliki pori, hampir menyerupai pancake namun ukurannya lebih kecil dan tebal.

Kue serabi mulai dikembangkan menjadi banyak varian rasa, mulai rasa coklat, keju, stroberi, dan durian. Namun serabi santanlah yang sangat populer di masyarakat. Campuran tepung beras dan santan menghasilkan rasa serabi yang gurih.

4. Soto

Makanan Khas Indonesia soto

Soto, Coto, Sauto, Tauto adalah makanan khas Indonesia sejenis sup dengan kuah rebusan ayam atau sapi. Soto biasanya memakai dua jenis daging, yakni daging ayam dan dan daging sapi.

Soto ayam memiliki kuah berwarna kekuningan dengan rasa gurih dan harum. Warna kuning dikarenakan dari kunyit, bawang merah, bawang putih sebagai bumbu dasarnya. Sedangkan soto daging biasa berwarna bening atau berkuah santan.


5. Ayam Rica-rica

Makanan Khas Indonesia Ayam rica-rica

Jika mendengar kata rica-rica sudah pasti teringat akan kuliner Manado yang terkenal akan rasa pedasnya. Kata rica memiliki arti pedas. Oleh karena itu bumbu utama dari sambal rica-rica adalah bawang merah, bawang putih, jahe, cabe merah dan cabe rawit.

Sambal rica tersebut dimasak bersama ayam, garam, dan daun aromatik agar rasanya lebih harum dan gurih. Ayam rica sangat pas dinikmati bersama nasi putih sebagai lauk saat santap siang ya Grameds.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pakaian Adat Khas Indonesia